HOME

FEB UNISLA Lamongan Tingkatkan Mutu Prodi Akuntansi melalui Kolaborasi Intensif Menyambut Akreditasi 2025

Dalam rangka persiapan menghadapi akreditasi prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Islam Lamongan (UNISLA), sejumlah kegiatan intensif telah digelar.

Proses akreditasi ini menjadi momentum penting bagi prodi Akuntansi untuk menampilkan capaian pembelajaran lulusan yang telah diperbaharui dan disempurnakan sesuai standar pendidikan tinggi nasional.Kegiatan persiapan akreditasi diwarnai oleh kolaborasi antara Tim Kurikulum UNISLA, Kepala Program Studi (Kaprodi) Akuntansi, serta Tim Akreditasi FEB.

Sinergi antar tim ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh aspek pembelajaran, mulai dari materi kuliah, metode pengajaran, hingga evaluasi capaian kompetensi mahasiswa, telah memenuhi kriteria dan standar akreditasi yang ditetapkan.Dalam sambutannya, Dr. Abid Muhtarom, Dekan FEB UNISLA, menyampaikan harapan dan keyakinannya terhadap proses akreditasi yang tengah berjalan.“Kita telah bekerja keras untuk memastikan bahwa capaian pembelajaran lulusan prodi Akuntansi tahun 2025 tidak hanya memenuhi standar, tetapi juga mencerminkan kualitas dan integritas pendidikan yang kita terapkan. Kolaborasi antara tim kurikulum, kaprodi, dan tim akreditasi merupakan kunci sukses dalam meraih pengakuan ini,” ujar Dr. Abid dalam sambutannya, Kamis (06/02/2025).

Komentar Dinonaktifkan pada FEB UNISLA Lamongan Tingkatkan Mutu Prodi Akuntansi melalui Kolaborasi Intensif Menyambut Akreditasi 2025