Seminar Metodologi Penelitian dan Publikasi Ilmiah di FEB UNISLA
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Lamongan (FEB UNISLA) menggelar seminar bertajuk “Metodologi Penelitian: Penulisan Karya Ilmiah dan Publikasi Jurnal” pada Senin, 28 Oktober 2024, di aula Gedung A UNISLA.
Acara ini dihadiri oleh mahasiswa dan dosen dari berbagai program studi, khususnya Prodi Magister Manajemen, Manajemen, dan Akuntansi.
Dekan FEB UNISLA, Dr. Abid Muhtarom, SE., MSE., menyampaikan sambutan yang membuka acara dengan penuh semangat.
Dalam sambutannya, Dr. Abid menekankan pentingnya penguasaan metodologi penelitian dan keterampilan penulisan ilmiah untuk mempercepat kelulusan mahasiswa serta mendorong peningkatan jumlah publikasi jurnal ilmiah di FEB UNISLA.
“Kita berkomitmen menjadikan FEB UNISLA sebagai pusat riset dan publikasi ilmiah yang berkualitas, demi mendukung pencapaian akademik mahasiswa dan peningkatan reputasi fakultas,” ungkapnya.